Daerah  

Dua Pemuda Sulbar Bertukar dengan Warga Singapura dan Korsel

Dua Pemuda Sulbar Bertukar dengan Warga Singapura dan Korsel

MAMUJU – Kadis Pemuda dan Olahraga Safaruddin Sanusi melepas dua pemuda yang akan berangkat ke luar negeri mengikuti program pertukaran pemuda. Pelepasan dilakukan di Kantor Dispora Sulbar, Jumat 14 Juli 2023.

Pada pelepasan tersebut turut hadir Sekretaris Dinas dan jajaran pejabat Dispora Sulbar.

“Ini merupakan program Dispora tahun ini bagaimana memberikan ruang kepada pemuda Sulbar agar memiliki pengalaman luas di luar negeri,” ujar Safaruddin.

Baca Juga  Ini Syarat Membangun Sulbar yang Disampaikan PJ Bahtiar di SPN Mekkatta

Safaruddin membeberkan bahwa awalnya, Pj Gubernur Sulbar Prof Zudan Arif Fakrulloh sendiri yang akan melepas. Namun ada kegiatan pekan olahraga nasional bagi ASN sehingga berhalangan.

“Jadi kami di Dispora yang melepas. Kita berharap kedua pemuda yang mewakili Sulbar bisa fokus belajar selama di luar negeri selama satu bulan,” kata Safaruddin

Baca Juga  Patut Ditiru, Abon Ikan Karya Anak Sulbar Tembus Pasar Australia

Dia berharap kedua pemuda tersebut bisa memperkenalkan segala potensi yang dimiliki Sulbar. Baik itu pada sektor budaya, ekonomi maupun sektor lainnya.

“Apalagi proses seleksi yang diikuti ini betul-betul bisa dimanfaatkan dengan baik, karena keluar sebagai yang terbaik menjadi perwakilan Sulbar,” ungkapnya.

Baca Juga  Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di Polres Majene

Adapun, dua pemuda yang ikut pertukaran pelajar yaitu Harclinda asal Polman mengikuti program pertukaran pemuda antar negara Indonesia Singapore dan Zul Fadly asal Mamuju mengikuti program pertukaran pemuda antar negara Indonesia Korsel. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *