BAUBAU, Viral beredar di sosial media, seorang pria yang hanya mengenakan celana dalam melompat dari balkon hotel dan bergelantungan di kabel Telkom layaknya seperti aksi Spiderman di jalan Yos Sudarso kelurahan Walet kecamatan Wolio Kota Baubau Sulawesi Tenggara, Senin (17/2/2025).
Diketahui, terduga pelaku HM (31) merupakan seorang honorer di KPU Buton.
HM juga merupakan tamu hotel Calista kamar 306 yang merupakan TKP dari aksi itu.
HM nekad melakukan aksi itu diduga karena mengalami depresi gagal dalam seleksi penerimaan Pegawai pemerintah perjanjian kerja (P3K).
Namun, informasi yang beredar luas di dunia maya, banyak menuliskan bahwa aksi ini dilakukan karena HM ketahuan selingkuh dengan istri orang.
Kepada wartawan, Kasi Humas Polres Baubau Kompol Abdul Rahmad mengatakan, HM nekat melakukan aksi layaknya Spiderman karena tekanan mental yang dialaminya setelah mengetahui dirinya tak lolos P3K.
“Dari hasil interogasi Polsek, setelah HM tenang, anggota bertanya kenapa melakukan itu. HM mengatakan dia depresi karena tidak lolos P3K di Kabupaten Muna Barat, ” ungkapnya.
Rahmad menjelaskan, kejadian bermula saat polisi setempat menerima laporan bahwa ada warga yang naik ke atap hotel. Petugas kemudian ke TKP dan menemukan HM sudah diatas balkon hotel dan melepas tulisan hotel serta melemparnya ke jalan.
Polisi kemudian berupaya menenangkan, namun HM justru semakin nekad dan berlari melompati dan bergelantungan di kabel Telkom.
Namun HM, seperti yang terlihat dalam video viral itu, terjatuh dan langsung dikerumuni warga, ada pula yang menyempatkan memukul pelaku.
Polisi kemudian bertindak cepat dan mengamankan HM dan membawa ke rumah sakit akibat sejumlah luka yang dialaminya.