Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Polres Majene

MAJENE-SOROTMAMMIS.COM- Kepolisian Resor (Polres) Majene menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila dengan khidmat di halaman Mapolres Majene hari ini. Senin (2/10/23).

Upacara ini dihadiri oleh para Pejabat utama, perwira Polres Majene, gabungan staf, personel, dan ASN Polres Majene sebagai bentuk komitmen mereka dalam melestarikan, mengamalkan, dan mengembangkan Pancasila sebagai sumber nilai yang telah teruji dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Kapolres Majene, AKBP Toni Sugadri, dalam sambutannya, mengungkapkan pentingnya peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai wujud komitmen dalam menjaga dan menghayati nilai-nilai luhur Pancasila. Pancasila, sebagai landasan bagi masyarakat, bangsa, dan negara, memiliki peran sentral dalam menyatukan bangsa Indonesia.

Baca Juga  Persit KCK Cabang XXXVI Kodim 1401 Majene, Adakan Lomba Olahraga Di Hari Ke 78 Persit

“Bagi anggota Polri, upacara ini merupakan langkah untuk membangkitkan semangat pengabdian dalam rangka memupuk kedisiplinan, jiwa korsa, loyalitas, serta persatuan, terutama di Polres Basel yang merupakan sumber kebanggaan kita,” tambahnya.

Kapolres Majene juga memberikan peringatan bahwa saat ini, kehidupan berbangsa dan bernegara dihadapi oleh berbagai tantangan, termasuk pandangan, tindakan, dan sikap intoleran. “Tantangan ini diperparah oleh penyalahgunaan media sosial yang sering menyebarkan hoaks, fitnah, dan memicu perpecahan di kalangan masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga  Kodim 1401 Majene Bersama Dinas Terkait Laksanakan Tanam Pohon

Kapolres Majene juga mengajak semua pihak untuk tetap waspada terhadap pemahaman dan gerakan yang tidak sejalan dengan Pancasila. Dalam menghadapi setiap bentuk gerakan yang menentang Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, kita harus bersatu dan mendukung tindakan tegas yang diambil oleh pemerintah.

Baca Juga  SK Kadaluarsa Plt Disdikpora Majene Diacuhkan Bupati, Kepala Inspektorat Bingung, BKPSDM Sakit Gigi

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini menjadi momentum untuk menguatkan tekad dalam menjaga keutuhan dan keberagaman Indonesia serta menghadapi tantangan-tantangan yang terus muncul dalam era modern ini. Semangat untuk terus menjaga Pancasila sebagai pedoman utama dalam menjalani kehidupan bermasyarakat dan bernegara tetap menjadi fokus utama para anggota Polri di Polres Majene.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *